03 April 2012

Kejuaraan Senam VII tahun 2012



Rapat Koordinasi pengurus Persatuan Senam Indonesia (PERSANI) Kota Surabaya secara aklamasi memilih kembali Ir. Aryo Nugroho, S.Kom. MT, dosen Teknik Sipil Universitas Narotama sebagai Ketua Umum Panitia Pelaksana Kejuaraan Nasional Senam VII tahun 2012. Rapat Koordinasi yang dihadiri jajaran pengurus PERSANI Kota Surabaya pada tanggal 31 Maret 2012 di Graha Subangkit - KONI Kota Surabaya juga menetapkan pelaksanaan kejurnas yang akan dilaksanakan pada minggu kedua bulan Juli 2012. Ir. Aryo Nugroho, S.Kom.MT selain sebagai dosen Universitas Narotama telah sejak lama dipercaya dalam kepengurusan PERSANI Kota Surabaya sebagai Ketua Bidang Organisasi dan IPTEK. Kepercayaan sebagai Ketua Umum Panitia Pelaksana Kejurnas ini merupakan apresiasi atas keberhasilan beliau selaku Ketua Umum pada tahun sebelumnya. Beberapa kegiatan PERSANI Kota Surabaya yang pernah dipercayakan kepada beliau adalah Kejuaraan Antar Klub Piala KONI Surabaya dan Pelatihan Pelatih Senam antar Klub se-kota Surabaya.

Kejurnas Senam ini merupakan agenda resmi PB PERSANI yang diakui secara nasional dan PERSANI Kota Surabaya merupakan satu-satunya pengurus cabang yang berani menerima amanah penyelenggaraannya. Kejuaraan yang semula ditujukan sebagai Piala Walikota ini kemudian diangkat oleh PB PERSANI menjadi even Kejuaraan Nasional secara resmi. Kejurnas ini sekaligus sebagai tolok ukur dalam keberhasilan pembinaan cabang olahraga senam tingkat nasional. Oleh karena itu penetapan Panitia Pelaksana pun mengacu pada ketentuan AD/ART PB PERSANI dan harus mendapatkan persetujuan dari PB PERSANI dan Pengprov PERSANI Provinsi Jawa Timur. Saat ini Ketua Umum PB PERSANI dijabat oleh Dr.Ir. Waluyo yang juga salah satu direktur PERTAMINA, sedangkan Ketua Umum Pengprov PERSANI Jawa Timur dijabat oleh Ir. Hidayat Nyakman yang juga Direktur Utama PT. PETROKIMA GRESIK. Sebagai ketua pelaksana, Ir. Aryo Nugroho, S.Kom.MT didampingi oleh seorang Wakil Ketua Umum yaitu Elly Revianti, SE. yang juga ditetapkan pada kesempatan sama. Selanjutnya keduanya diberikan mandat untuk segera membentuk susunan lengkap panitia pelaksana sebagaimana yang disampaikan oleh Ir. Biasworo Adi S. Aka, MM, selaku Ketua Umum PERSANI Kota Surabaya sekaligus pimpinan rapat koordinasi ini. "Kami yakin pengalamannya sebagai Dekan Fakultas Ilmu Komputer Universitas Narotama dan aktivitasnya sebagai pelaku bisnis mampu membina kerjasama dengan berbagai pihak untuk mensukseskan acara ini".

Pada tahun lalu Kejurnas Senam VI yang digelar tanggal 16-19 Juni 2011 diikuti 320 peserta dari 35 klub dan 10 provinsi se-Indonesia. Kejurnas saat itu dibuka oleh Wakil Walikota Surabaya Drs. Bambang Dwi Hartono, M.Pd di GOR Senam Nusantara Citra Raya Surabaya. Pada acara pembukaan, Bambang DH mengatakan sangat gembira dan terima kasih kepada Pengkot Persani Surabaya yang sudah berani menggelar Kejurnas Senam VI dengan Piala Walikota Surabaya menjadi even nasional. Ia menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Pengkot Persani atas terselenggaranya Kejurnas tersebut. “Kami atas nama pemerintah kota Surabaya menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya Kepada Persani Surabaya, yang berani menyelenggarakan kejuaraan ini menjadi Kejuaran nasional,” katanya. Bambang DH juga menyampaikan terima kasih kepada Pengurus Besar Persani karena menjadikan kejuaraan tersebut menjadi agenda tetap PB. Ia yakin dari hasil kejuaraan nasional ini akan muncul atlet-atlet berpotensi, tidak hanya untuk kepentingan daerahnya saja, tetapi juga akan memberikan kontribusi besar bagi negara baik di tingkat nasional maupun internasional.

Berdasarkan kesuksesan penyelenggaraan Kejurnas Senam VI 2011 itulah maka pada tahun 2012 ini, Ir, Aryo Nugroho, S.Kom.MT kembali diberikan kepercayaan oleh PERSANI Kota Surabaya untuk memimpin kembali Panitia Pelaksana Kejurnas Senam VII 2012. Ditemui secara terpisah, Ir.Aryo Nugroho, S.Kom.MT. menyatakan sanggup menerima amanah sebagai panitia pelaksana kejurnas senam 2012 ini demi keberhasilan pembinaan senam Indonesia dan sekaligus sebagai event kebanggaan kota Surabaya. Mengingat event ini sekaligus juga sebagai bagian dari rangkaian perayaan hari jadi Kota Surabaya. (*/din) -

Sumber : http://www.narotama.ac.id/index.php/detil//399/Persani_Tunjuk_Dosen_Narotama_Pimpin_Kejurnas_Senam_2012.html

26 Maret 2012

Komunitas Android Indonesia (andronesia.com)



Dosen Universitas NarotamaAryo Nugroho oleh  Komunitas Android Indonesia (www.andronesia.com) ditetapkan sebagai e-moderator untuk East Java and Bali Area dalam acara meet up perdananya di Surabaya pada tanggal 24 Maret 2012 di CafĂ© Taman Surabaya Delta Plaza, sebagai e-moderator untuk East Java and Bali Area. E-moderator adalah istilah yang digunakan komunitas ini dalam penyebutan koordinator wilayah khususnya dalam aktivitas off line komunitas ini.
Komunitas Android Indonesia merupakan organisasi berbasis komunitas yang didirikan oleh Bapak Adi Tedjasaputra seorang pebisnis dan juga asisten profesor di salah satu perguruan tinggi di Australia.
Meski banyak komunitas android sejenisnya, namun komunitas ini mempunyai keunikan dari sisi jejaringnya yang beranggotakan banyak warga indonesia yang berdomisili di luar negeri. dan juga dari profesi sebagian besar member yang merupakan pebisnis dan kalangan pendidikan. Orientasi dari komunitas ini adalah memberikan pencerahan penggunaan gadget android bagi kepentingan bisnis dan pendidikan.
Menurut foundernya yaitu Bapak Adi Tedjasaputra, pemilihan Aryo Nugroho didasarkan atas track record dan prestasinya dalam memajukan android di Indonesia. Khususnya dalam kapasitas beliau sebagai co founder dari aplikasi android messenger CATFIZ. Aplikasi ini sangat populer bahkan sempat menduduki rangking tertinggi dalam polling yang dilakukan salah satu media di jejaring sosial twitter.
Proses penetapan Aryo Nugroho pun berlangsung cukup unik, diawali dari mengirimkan curriculum vitae untuk selanjutnya dievaluasi oleh founder. Kemudian dilanjutkan dengan menyusun naskah sebanyak 200 kata tentang visi selanjutnya dilanjutkan dengan proses wawancara oleh founder.
Akhir dari proses itu, Aryo Nugroho layak ditetapkan sebagai e-moderator dalam Komunitas Android Indonesia.

Setelah penetapan tersebut Aryo Nugroho diharapkan segera melakukan konsolidasi untuk bekerjasama dengan kalangan pendidikan dan pebisnis di wilayahnya. Founder Komunitas Android Indonesia berharap bahwa jejaring yang dimiliki Aryo Nugroho dapat disinergikan demi memajukan komunitas ini.

Sumber Arsip Humas Universitas Narotama.
https://www.google.co.id/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=1&cad=rja&ved=0CCkQFjAA&url=http%3A%2F%2Fhumas.narotama.ac.id%2Fartikel%2FE-Moderator%2520Komunitas%2520Android%2520Indonesia%2520By%2520Aryo.doc&ei=40NnUtPAA4iPrQekt4GYCQ&usg=AFQjCNFu_LmDKWloMKmYezI6qJMi6bpgTQ&sig2=Kr3VQ4v9dqPj0oC1xoFA7A&bvm=bv.55123115,d.bmk